Minggu, 20 September 2020

(Islamic Faculty Orientation) IFO 2020 di Tengah Pandemi Covid -19



AkhbarUTM-Bangalan. Agenda kegiatan mahasiswa baru Universitas Trunojoyo Madura tahun akademik 2020 tetap berlanjut meski pandemi Covid-19 belum berakhir. Salah satunya, dilaksanakannya agenda IFO (Islamic Faculty Orientation) yang dilaksanakan dari tanggal 17- 20 September 2020. 

Islamic Faculty Orientation (IFO) 2020 Fakultas Keislaman Universitas Trunojoyo Madura resmi dibuka oleh Dekan Fkis UTM Shofiyun Nahidloh, S.Ag.,MHI pada Kamis sore (17/9) melalui media confrence zoom dan streaming Youtube.


IFO 2020 merupakan orientasi mahasiswa baru di Fakultas Keislaman yang di laksanakan selama 4 hari mulai tanggal 17-20 September 2020, dengan tema “Tarbiyah Islamiyah literasi digital generasi ulul albab” , “tujuan dari tema tersebut diharapkan mahasiswa baru Fakultas Keislaman 2020 menjadi generasi islam madani yang menjunjung tinggi nilai-nilai islami dan dapat menjadi pelopor utama dalam lingkungan sekitar”. Ucap Farhatul Uyun selaku ketua Pelaksana IFO 2020.


"Panitia IFO sendiri pada tahun ini berjumlah 64 orang yang terdiri dari 50 orang anggota BEM dan delegasi 2 orang dari setiap ormawa, serta acara ini di awasi oleh Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) fakultas keislaman". Tambahnya.


Ada sekitar 339 mahasiswa baru yang mengkuti kegiatan ini, yang di laksanakan di tempat daerah masing-masing. Islamic Faculty Orientation (IFO) 2020 Fakultas Keislaman Universitas Trunojoyo Madura resmi dibuka oleh Dekan Fkis UTM Shofiyun Nahidloh, S.Ag.,MHI pada Kamis sore (17/9) melalui media confrence Zoom meeting dan streaming Youtube.


Dalam sambutannya sofiyun nahidhoh berharap kepada seluruh mahasiswa baik mahasiswa baru agar dapat mewujudkan visi dan misi Fakultas Keislaman Universitas Trunojoyo Madura yang memiliki semboyan bahwa seluruh civitas akademika ini ditanamkan nilai-nilai pendidikan karakter, “jadi dari sisi akademik kita tekankan bahwa fakultas keislaman mengharapkan seluruh mahasiswanya memiliki keluasan intelektual dan kedalam secara spiritual yang dipraktikan secara implementatif melaui nilai-nilai karakter islam sehingga menimbulkan keseimbangan antara mata kuliah yang berbasis syariah dan mata kuliah yang umum”. Ucapnya 


Sementara itu, gubernur BEM Fkis-UTM  2020, Jecky Susanto, menyampaikan bahwa ada yang berbeda dengan IFO tahun ini yakni adanya program gerakan wakaf seribu di fakultas Keislaman yang bekerja sama langsung dengan gerakan wakaf  indonesia, “kegiatan ini bertujuan agar gerakan wakaf ini dapat menumbuhkan rasa kemanusiaan mahasiswa fakultas keislaman” ucapnya. 


Kegiatan ini terbukti dengan adanya Webinar dan Lauching Wakaf , dengan  tema “Membumikan Edukasi Wakaf  Seribu Kepada Mahasiswa Baru”  pada hari sabtu (19/9)  yang dilaksanakan dengan virtual melalui Zoom meeting dan Streming youtube, kegiatan ini menghadirkan Ir. Misbahul Huda, MBA (ketua pengurus gerakan wakaf Indonesia) dan Agus Ismail ST., MBA (CEO Aku Berbagi) sebagai pemateri pada kegitan ini, serta menghadirkan pula Founder dan CEO Gerakan Wakaf Indonesia yakni Susi Susianti, SE, MM, RFP, QWP.


Islamic Faculty Orientation (IFO) 2020 fakultas keislaman Universitas Trunojoyo Madura berakhir pada minggu (20/9).  IFO 2020 resmi di tutup oleh Wakil dekan III bidang kemahasiswaan Dr. Abdur Rohman, S.Ag., M.E.I. beliau menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh mahasiswa baru Fakultas Keislaman dan ucapan selamat datang untuk mahasiswa baru di Fakultas Keislaman “IFO 2020 kali ini melengkapi langkah kalian dalam menjadi mahasiswa". Tambahnya.  

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda